Twitter Nuansa


Breaking News

31/12/10

Manisnya Kopi Asin

Manisnya kopi Asin. Merajut Hati Meraih Kebahagiaan Hakiki. Penulis : Irwan Kurniawan.M.Ag/Penerbit: Marja/Harga: Rp. 59.000/ 380 Hlm.
 “ Sebenarnya aku tidak suka kopi asin, yang rasanya hambar dan tidak enak. Tapi aku telah minum kopi asin seumur hidupku! ...Itu karena cintaku padamu. Aku tidak pernah merasa menyesal atas apapun yang telah kulakukan untukmu.” “Hidup bersamamu sungguh merupakan kebahagiaan terbesar bagiku. Andai aku dapat hidup lagi untuk kedua kalinya, aku masih ingin mengenalmu dan hanya memilikimu dalam hidupku, walaupun aku harus minum kopi asin lagi sepanjang hidupku.”

Hidup ini tidak serba instan. Harus ada perjuangan untuk meraih apa yang dicita-citakan. Kadang banyak rintangan dan halangan yang harus dihadapi dan dilalui untuk meraih apa yang didambakan. Demikian pula orang yang ingin meraih hidup bahagia, menghadapi kesulitan dan mungkin juga kepahitan adalah hal yang tak bisa dielakkan. Buku ini dibuat untuk menyertai Anda dalam meniti jalan kehidupan ini—yang tidak selamanya mulus—menuju kebahagiaan. Kehadirannya akan sangat berguna bagi Anda terutama ketika tersesat jalan atau menyimpang dari jalur yang benar. Dalam buku ini, Anda akan menemukan ilustrasi-ilustrasi yang menarik, menyentuh dan sarat makna berupa kisah, cerita, anekdot dan pengalaman orang-orang sukses, yang memberi pelajaran berharga dan inspirasi bagi Anda

1 komentar:

  1. so good :)
    bener bener memberi pelajaran dan menginspirasi. Apalagi dengan diilustrasikan contoh beberapa kisah/pengalaman. Good job :3

    BalasHapus

Untuk berhubungan dengan redaksi silakan hubungi nuansa.cendekia@gmail.com. untuk layanan pembelian buku bisa hubungi nuansa.market@gmail.com

Designed By VungTauZ.Com